Rabu, 13 Januari 2016

PUISI




PUISI TENTANG PENDERITAAN



Dalam kehidupanku
Beribu derita melanda
Semuanya hanya membuat luka
Luka yang tiada hentinya

Meratap, menjerit, menangis
Tiada yang dapat aku tangkis
Kulit yang mulai terkikis
Tangis yang meluruhkannya hingga habis

Apa yang dapat aku lakukan
Hanya berserah diri dan selalu bersabar
Karena hanya dengan taqwa kepada-Nya
Jalanku akan seterang mentari-Nya

Menjerit bukanlah jawaban
Menangis bukan pula pintaan
Hanya doa'lah yang menjadi andalan
Agar yang Maha Kuasa selalu dalam ingatan

Takkan kusesali nasibku ini
Tapi kubiarkan menjadi saksi
Akan datang bahagia di dalam hati
Dalam sepenggal kisah deritaku.